Untuk selebriti Indonesia berbusana terburuk pada 2010, ternyata ada tiga seleb wanita yang mendapat predikat 'tak enak dipandang' dari pria yang akrab dipanggil Bung Sonny ini.
"Yang pasti, Jupe dan Dewi Perssik. Mereka itu sebetulnya ingin mengekspos tubuhnya yang seksi, tetapi dengan cara vulgar. Seksi sebetulnya kan bukan mengumbar tubuh. Tetapi, soal pembawaan, kepribadiann dan body language,"kata Sonny.
Pilihan busana kedua artis tersebut menurut Sonny bukan memberikan kesan seksi tetapi malah cenderung vulgar. Padahal menurutnya, mereka sudah cantik dan tinggal memilih busana yang tepat saja, bukan malah menonjolkan keseksian secara berlebihan.
Selain Julia Perez dan Dewi Perssik ada satu lagi seleb wanita yang juga masuk dalam daftar selebriti berbusana terburuk sepanjang 2010. Dia adalah istri dari kiper tim nasional sepakbola Indonesia, Kiki Amalia.
"Dandanan Kiki Amalia dari dulu hingga sekarang selalu salah. Sayangnya dia konsisten dengan itu dan tidak mengubahnya. Lihat saja busana yang dikenakannya selalu berlebihan. Belum lagi dandanannya, seperti perempuan zaman 'Ernie Johan' (era 70an). Selalu dengan eyeliner penuh dan tebal, serta tak ketinggalan bulu mata palsu," ujar Sonny.
Lalu siapa selebriti berbusana tebaik pada 2010? Menurut Sonny gelar itu jatuh ke tangan Atiqah Hasiholan. Wanita asli Indonesia ini ternyata juga mencuri perhatian kalangan mode internasional.
"Atiqah banyak bergaul dengan para desainer, barangkali ia belajar banyak dari mereka. Ini membuatnya sangat pintar dalam hal berbusana. Penampilannya sangat menyita perhatian para desainer lokal maupun internasional," kata Sonny
Bukan hanya kepintarannya dalam hal berbusana tetapi juga keeksotisan wajahnya membuat Atiqah bisa menjadi ikon mode. Apalagi menurut Sonny, ia adalah orang paling pas untuk menunjukan gambaran kecantikan asli wanita Indonesia.
"Atiqah memiliki tulang pipi yang tinggi. Struktur wajahnya sangat kuat dan menunjukan kecantikan asli Indonesia. Dengan tugasnya yang saat ini menjadi ikon sabun terkenal juga membuat ia makin berhati-hati dalam berbusana. Itu karena menjaga penampilan merupakan bagian dari pekerjaannya, yaitu menjaga citra dirinya," ujar Sonny menambahkan.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar